https://denpasar.times.co.id/
Pendidikan

Borong Juara di Gelora PMR Pacitan, SMPN 3 Ngadirojo Tutup 2025 dengan Prestasi

Rabu, 07 Januari 2026 - 10:31
Borong Juara di Gelora PMR Pacitan, SMPN 3 Ngadirojo Tutup 2025 dengan Prestasi Tim PMR SMPN 3 Ngadirojo menunjukkan trofi kejuaraan usai meraih sejumlah prestasi dalam ajang Gelora PMR tingkat Kabupaten Pacitan. (Foto: Dwi Widiyasari for TIMES Indonesia)

TIMES DENPASAR, PACITAN – Tim Palang Merah Remaja (PMR) SMPN 3 Ngadirojo Pacitan menutup akhir 2025 dengan catatan membanggakan dalam ajang Gelora PMR Tingkat Kabupaten Pacitan.

Pada Kompetisi bergengsi tersebut, mereka sukses memborong sejumlah gelar juara dan menegaskan eksistensi sebagai salah satu tim PMR terbaik di Pacitan.

Prestasi utama diraih lewat Juara 1 Utama Madya PMR, dilengkapi Juara Harapan 1 KPP Madya dan Juara Harapan 1 Anatomi Adventure Madya.

Kompetisi ini digelar di kawasan GOR dan Stadion Wijaya Krida Pacitan dan diikuti puluhan tim PMR dari berbagai sekolah.

Tim-PMR-SMPN-3-Ngadirojo-b.jpgAnggota Tim PMR SMPN 3 Ngadirojo menunjukkan keterampilan dan ketangguhan saat mengikuti rangkaian lomba Gelora PMR di GOR dan kawasan Stadion Wijaya Krida, Pacitan. (Foto: Dwi Widiyasari for TIMES Indonesia)

Capaian tersebut dipersembahkan enam anggota PMR SMPN 3 Ngadirojo, yakni Raynabella Bekti Destyardana, Najwa Aprilia Yunisti, Wulida Nur Aini, Almayra Putri Septiani, Savia Cantika Dewi, dan Yoralinka Elnandisa Afrilia Rizel.

Pembina PMR SMPN 3 Ngadirojo, Harwoto, menyebut hasil ini sebagai buah dari latihan yang dijalani secara konsisten sepanjang tahun.

Hal itu ia sampaikan saat Upacara Bendera perdana 2026, Senin (5/1/2026).

“Anak-anak berlatih rutin dan tampil fokus saat lomba. Alhamdulillah, hasilnya bisa diraih di akhir tahun,” ujarnya.

Tim-PMR-SMPN-3-Ngadirojo-c.jpg

Menurut Harwoto, Gelora PMR tidak hanya mengejar prestasi lomba, tetapi juga menjadi ruang pembentukan karakter.

Nilai kedisiplinan, kepedulian, dan tanggung jawab sosial menjadi bekal utama yang ditanamkan melalui kegiatan PMR.

Dengan prestasi tersebut, PMR SMPN 3 Ngadirojo memasuki 2026 dengan modal kepercayaan diri untuk terus menjaga prestasi dan mengembangkan karakter kemanusiaan di lingkungan sekolah. (*)

Pewarta : Yusuf Arifai
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Denpasar just now

Welcome to TIMES Denpasar

TIMES Denpasar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.